Close
Pendaftaran
FPK UNAIR

SAFARI: Sedekah Fajar Pagi Hari (SAFARI), Program Berbagi Badan Eksekutif Mahasiswa FPK UNAIR

Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga

SAFARI: Sedekah Fajar Pagi Hari (SAFARI), Program Berbagi Badan Eksekutif Mahasiswa FPK UNAIR

Bagikan

Berita FPK- Minggu,11 Maret 2018 Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga( BEM FPK UNAIR) mengadakan acara SAFARI (SEDEKAH FAJAR PAGI HARI). Acara yang dilaksanakan merupakan bentuk kepeduliaan terhadap sesama. Dalam kegiatan ini Departemen Sosial Masyarakat BEM FPK UNAIR 2018 mendistribusikan donasi periode 5-11 Maret 2018.

Donasi yang  telah terkumpul pada kegiatan perdana ini terdiri sejumlah uang tunai sebesar Rp.730.000 dan nasi sejumlah 30 bungkus. Donasi tersebut dialokasikan dalam nasi bungkus sejumlah 60 bungkus dan 1 dus air mineral. Kegiatan SAFARI dibagikan di daerah Mulyosari-Mulyorejo dan sekitar kampus C Universitas Airlangga. Donasi tersebut berasal dari donatur seluruh civitas akademika Fakultas Perikanan dan Kelautan.

Kegiatan SAFARI ini diharapkan dapat menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama bagi seluruh civitas akademika Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga. Donasi uang yang tersisa akan digunakan dalam kegiatan SAFARI selanjutnya. “Semoga selalu diberikan keberkahan untuk menyambut hari bahagia berikutnya. Perlu diketahui bahwa masih banyak saudara kita yang bekerja larut malam bahkan bekerja di pagi buta tanpa sarapan terlebih dahulu karena terbatasnya ekonomi dan waktu. Maka dari itu, Departemen Sosial Masyarakat BEM FPK UNAIR 2018 ingin mengajak warga FPK peduli terhadap sesama dengan cara mendonasikan sebagian rezeki kita berupa makanan dalam kegiatan” Ujar Alifa salah satu panitia acara SAFARI.

Penulis : Mirda Tri Aries

Editor : Annur Ahadi Abdillah

Loading

5/5