Close
Pendaftaran
FPK UNAIR

Mahasiswa Teknologi Industri Hasil Perikanan Juara 2 Lomba Kaligrafi Musabaqah Khaththil Qur’an

Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga

Mahasiswa Teknologi Industri Hasil Perikanan Juara 2 Lomba Kaligrafi Musabaqah Khaththil Qur’an

Salah satu mahasiswa Program Studi Teknologi Industri Hasil Perikanan (TIHP) meraih prestasi membanggakan. Pada acara  Muhasabah Tilawatil Quran Mahasiswa UNAIR 2018 mahasiswi Fakultas Perikanan dan Kelautan UNAIR   bernama Naning Erlina angkatan 2015 berhasil mendapatkan juara 2 pada cabang Kaligrafi Musabaqah Khaththil Qur’an (MKQ). MKQ adalah Lomba menulis indah Al-Qur’an. MTQM Universitas Airlangga merupakan seleksi MTQM untuk menuju tingkat regional (Jawa Timur). Para juara nantinya  diberi pembinaan untuk diseleksi kembali untuk mewakili UNAIR pada tingkat Regional. Apabila Naning bisa  lolos pada tingkat regional, maka akan maju ke tingkat nasional.

Tidak hanya pada tahun 2018, Naning sudah berkali-kali mendapatkan juara pada kegiatan serupa. Tahun 2016 juara 3 MTQM UNAIR cabang kaligrafi. Pada tahun yang sama Naning Juga menjadi Juara 1 kaligrafi lomba di ITS tingkat umum. Saya mulai ikut lomba kaligrafi dari semester 2, namun sebelumnya dari Madrasah Ibtidaiyah kelas 6 sudah ikut lomba kaligrafi dan mendapatkan juara 1 Se- Kecamatan” ujar Naning.

Pada lomba MTQN UNAIR nanin menuliskan kaligrafi dengan menggunakan ayat dari Quran Surat An-Nasr ayat 1-3. Bagi Nanin menulis kaligrafi merupakan hobby. “Karena dengan membuat Kaligrafi kita bisa mensyiarkan Agama lewat seni dan saya memang sangat menyukainya. Semoga dengan melihat kaligrafi, setiap mata yang memandang jadi lebih mengingat Allah dan bisa lebih mencintai Islam dan kaligrafi itu sendiri” Ujar Naning menutup perbincangan.

Penulis: Annur Ahadi Abdillah

Editor  : Dwi Yuli Pujiastuti

 

 

Loading

5/5

FPK NEWS

BAGIKAN