Close
Pendaftaran
FPK UNAIR

KUNJUNGAN MONEV KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANG MAHASISWA FPK DI JEPARA DAN SEMARANG

Fakultas Perikanan dan Kelautan Universitas Airlangga

KUNJUNGAN MONEV KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANG MAHASISWA FPK DI JEPARA DAN SEMARANG

Bagikan

Berita FPK – Monitoring dan evaluasi (monev) Praktek Kerja Lapang (PKL) mahasiswa Fakultas Perikanan dan Kelautan (FPK) Universitas Airlangga (UNAIR) di Jepara dan Semarang oleh Dosen FPK yang diwakili oleh Dr. Rr. Juni Triastuti dan Dwi Yuli Pujiastuti, MP serta staf kependidikan Eki Pristiyanto, S.Pd. di lokasi Balai Besar Perikanan Budidaya Air Payau (BBPBAP) Jepara, Balai Pengujian dan Penerapan Mutu Hasil Perikanan (BP2MHP) Semarang, PT Jala Sembilan dan Bandeng Juwana selama dua hari (23-24/01/2020). Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan monitoring dan evaluasi terhadap performa mahasiswa selama melakukan PKL serta menjaring masukan dari stakeholders untuk kemajuan FPK.

Kunjungan monev hari pertama di BBPBAP Jepara, kami ditemui oleh Bapak Sapto Adi yang merupakan Kepala Seksi uji terap teknik. Dalam pertemuan tersebut, Bapak Sapto menjelaskan secara keseluruhan performa mahasiswa baik dengan nilai presentasi saat ujian akhir pun cukup baik. Hanya saja mahasiswa perlu lebih ditingkatkan dalam hal attitude, leadership dan kedisiplinan. Salah satunya adalah ketika turun hujan, beberapa mahasiswa cenderung untuk tidak bersedia terjun ke lapang, sehingga kemampuan untuk bertahan itu kurang, tutur pak Sapto.

Kunjungan monev di hari ke dua dilakukan di Semarang dengan tiga lokasi yang berbeda. Instansi pertama yang kami kunjung di Semarang adalah Balai Pengujian dan Penerapan Mutu (BP2MHP). Kami ditemui oleh Ibu Dewi Yuliawati, SP, M.Si selaku Kepala Seksi Pengujian Mutu. Dalam pertemuan tersebut Ibu Dewi menjelaskan pelaksanaan PKL empat mahasiswa FPK UNAIR berjalan dengan baik. Mahasiswa dinilai sudah mampu dan memahami keilmuan tentang pengolahan dan pengujian mutu. Sorotan yang diperhatikan adalah konsistensi dalam penerapan SOP ketika masuk di Laboratorium untuk pengujian. Tidak lupa juga Ibu Dewi memberikan saran sebaiknya pelaksanaan PKL bisa lebih diperpanjang waktunya hingga tiga bulan. Masukan tersebut nantinya akan disampaikan ke pimpinan Fakultas.

Kunjungan Monev di BP2MHP Semarang

 

Kunjungan ke instansi berikutnya di PT Jala Sembilan yang ditempati 3 mahasiswa FPK untuk PKL. Kami ditemui oleh Bapak Heri selaku HRD PT Jala Sembilan. Masukan dari beliau, sebaiknya  PKL di perusahaan swasta minimal dua bulan agar mahasiswa mampu menjiwai tugas mereka dan mengerti lebih dalam langkah-langkah produksi ataupun semua hal yang berkaitan dengan perusahaan.

Kunjungan Monev di PT Jala Sembilan Semarang

Kunjungan kami berakhir  di Bandeng Juwana yang menjadi tempat PKL empat mahasiswa. Kami ditemui langsung oleh pemiliknya yaitu dr. Daniel Nugroho Setiabudhi. “Mahasiswa bersikap baik selama PKL dan tidak ada keluhan untuk mereka”, tutur Bapak Daniel.

Kunjungan Monev di Bandeng Juwana Semarang

Dari kegiatan monev yang telah dilakukan, harapannya semua masukan yang didapat dari stakeholders dapat menjadi informasi dan motivasi bagi FPK untuk menjadi lebih baik kedepannya. selain itu, dengan adanya kegiatan ini mampu meningkatkan kualitas pendidikan dengan menggandeng sejumlah UPT di Daerah dalam mendukung @lifebelowwater dan Perikanan berkelanjutan.

#lifebelowwater #perikananmaju #perikananindonesia #unairhebat

Penulis
Dwi Yuli Pujiastuti
Departemen : Kelautan
Email: dwiyp@fpk.unair.ac.id

Loading

5/5