Berita FPK – Sebagai perguruan tinggi yang ditargetkan menjadi 500 Universitas besar dunia (versi QS) pada tahun 2020, Universitas Airlangga memiliki tugas yang sangat besar agar target tesebut dapat tercapai. Dengan motto “Excellence with Morality”, civitas akademika Universitas Airlangga harus dapat melakukan kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi (pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat) dan pengelolaan (University holding) yang excellent, berbasis norma agama, kental dengan budaya akademiknya dan berorientasi pada target/capaian. Selain itu, sebagai calon universitas berkelas dunia maka pengaruh yang diberikan oleh Universitas Airlangga tidak hanya dirasakan oleh Warga Negara Indonesia saja, namun juga dapat dirasakan oleh warga dunia. Oleh karena itu, kegiatan-kegiatan di Universitas Airlangga baik Tri Dharma Perguruan Tinggi maupun pengelolaan lembaga harus berorientasi pada internasionalisasi dan dapat diakui oleh dunia. Hal itu diimplementasikan dalam bentuk mobility program baik berupa student and staff exchange, joint research, resource sharing, merekrut tenaga pendidik dan kependidikan serta mahasiswa dari WNA serta menjalin kerjasama dengan institusi asing.
Sebagai salah satu lembaga/unit di bawah Universitas Airlangga, Fakultas Perikanan dan Kelautan juga memiliki kewajiban dalam mendukung Universitas Airlangga yang tertuang dalam target kinerja 2019. Sebagai bentuk untuk mencapai target inbound staff, Fakultas Perikanan dan Kelautan mengundang Guest Lecturer, Dr. Nurul Ulfah Karim dari University Malaysia Terengganu untuk memberikan kuliah Toksikologi Hasil Perikanan (17/10/2019). University Malaysia Terengganu (UMT) merupakan salah satu mitra dari Fakultas Perikanan Universitas Airlangga yang sejak lama berkolaborasi dan menghasilkan beberapa best practices bidang riset dan pengajaran bersama, sehingga merupakan kesempatan bagi FPK untuk meningkatkan reputasi akademik. Salam.
Penulis
Eka Saputra
Departemen Kelautan
Email: ekasaputra@fpk.unair.ac.id